Bagikan di :

Sarapan Praktis dan Sehat Untuk Menjaga Imun

Kendati bukan hal sulit, menjaga imunitas adalah hal yang wajib dilakukan apalagi di tengah situasi pandemi yang belum kunjung reda. Salah satu kebiasaan baik yang bisa membuat sistem imun terjaga adalah sarapan. Sangat disayangkan bahwa banyak orang melewatkan waktu makan pagi ini dengan alasan kesibukan. 

Padahal sarapan sehat punya banyak manfaat, seperti memberikan energi untuk berkegiatan seharian, membuat daya ingat dan konsentrasi lebih baik (1). Secara langsung, menu yang disantap ketika sarapan juga memberikan asupan nutrisi protein, karbo, vitamin dan mineral yang sangat penting bagi ketahanan tubuh (1) sehingga selalu menyempatkan waktu untuk menikmati menu pagi hari sebaiknya menjadi kebiasaan.

Mengingat fungsi penting dari sarapan, hal yang perlu diperhatikan adalah kandungan gizi di dalamnya. Idealnya, menu sarapan perlu mengandung nutrisi seimbang yang mendukung metabolisme tubuh, meliputi karbohidrat, protein, vitamin, mineral dan juga air. Untuk menjaga dan memperkuat ketahanan tubuh, salah satu vitamin yang sangat dibutuhkan adalah vitamin C (2,3) yang didapatkan dari buah-buahan keluarga citrus dan juga sayuran seperti paprika dan juga bayam (2,3)

Itulah alasannya banyak orang meminum segelas jus jeruk segar sebagai pelengkap sarapan. Selain itu, vitamin D yang berasal dari ikan dan telur (3) juga dapat meningkatkan sistem imun tubuh. Jika dibarengi dengan makanan yang kaya asam folat misalnya pasta, gandum dan juga nasi (3), keadaan tubuh yang sehat dan kuat akan secara otomatis didapatkan. Berikut ini adalah beberapa ide sarapan praktis yang kaya nutrisi untuk memelihara kesehatan dan ketahanan tubuh.

1. Kombinasi Oat dengan Ikan dan Sayuran

Bagi yang tidak suka mengonsumsi nasi di pagi hari, sumber karbohidrat ini juga bisa diganti dengan oat yang mengandung serat untuk kesehatan pencernaan. Selain dinikmati bersama susu yang kaya vitamin D (3), oat juga bisa diolah menjadi menu sarapan gurih dengan menambahkan ikan dan juga sayuran sebagai topping (4). Setelah memasak oat instan, tambahkan irisan ikan seperti salmon, tuna atau makarel yang sudah dikukus atau dipanggang dan dibumbui. 

Jenis ikan tersebut bukan hanya mengandung protein, namun juga vitamin D (3) yang baik untuk menjaga imunitas tubuh. Jangan lupa untuk melengkapinya dengan sayur tinggi vitamin C seperti paprika dan juga brokoli (2) supaya tubuh mendapatkan asupan yang dibutuhkan.

2. Roti Gandum dengan Telur dan Keju

Jika malas membuat sarapan sehat yang ribet, roti dengan isian atau topping sehat juga bisa menjadi menu yang nikmat dan cepat dibuat. Roti gandum bisa ditemukan dengan mudah di supermarket jadi tidak perlu bingung mencarinya. Gandum yang menjadi bahan dasar roti tersebut kaya akan asam folat dan juga vitamin E yang baik untuk otak dan juga kulit (3). Berikan isian berupa telur mata sapi (4) yang digoreng matang sehingga bakteri salmonella yang mungkin ada di dalamnya bisa mati selama proses pemasakan. Telur yang mengandung protein, vitamin D, zinc dan selenium (3) baik bagi ketahanan tubuh. Tambahkan keju mozarella yang sudah dilelehkan di atas telur dan roti tersebut (4) untuk memperkaya citarasa sekaligus menambahkan kandungan vitamin D dan selenium (3).

3. Singkong Rebus dan Madu

Singkong rebus merupakan salah satu umbian yang kaya akan karbohidrat dan berbagai jenis vitamin serta mineral seperti vitamin C, tiamin, riboflavin, dan juga niacin. Menyantap singkong saat sarapan bisa menjadi pilihan tepat untuk menyediakan sumber tenaga yang rendah kalori. Kalau kurang suka dengan rasanya yang hambar, tambahkan madu sebagai pemanis alami rendah glukosa (5).

Bukan cuma umbinya saja, daun singkong juga bisa dikonsumsi dan akan menjadi sumber protein nabati yang baik untuk tubuh (5). Daun singkong bisa direbus dan dijadikan pendamping nasi, cocok juga dimasukkan ke dalam berbagai sayur berkuah santan.

4. Salad Buah dengan Quinoa

Asupan buah yang kaya kandungan vitamin, mineral dan juga air sangat dibutuhkan selain kandungan protein dan karbohidrat dalam menu sarapan. Itulah sebabnya merupakan ide yang bagus jika sarapan hari ini menggunakan salad buah yang ditambahkan quinoa sebagai sumber protein, karbohidrat dan juga serat (4). Sebenarnya buah apapun bisa digunakan untuk salad. 

Namun jika ingin mendapatkan vitamin A, C, D dan E tinggi untuk menunjang sistem imun tubuh, ada beberapa jenis buah yang bisa dipilih, seperti stroberi dan bluberi (2,3), kiwi (2), dan mangga (4). Jika ingin memberikan tambahan rasa manis, jangan gunakan susu kental manis yang terlalu tinggi glukosa. Lebih baik gunakan madu (4, 3) dan juga air jeruk lemon atau jeruk nipis (4) untuk memberikan rasa segar sekaligus tambahan vitamin.

5. Smoothie Peanut butter dan Pisang

Tidak sempat duduk dan menikmati sarapan dengan tenang? Berkreasi dengan smoothie yang bisa dinikmati dalam perjalanan bisa menjadi opsi menu sarapan yang layak dicoba. Smoothie pisang dan peanut butter adalah salah satu kombinasi yang tak hanya lezat namun juga bernutrisi (4). Pisang kaya akan karbohidrat yang membuat kenyang, selenium dan juga potassium yang baik untuk metabolisme tubuh (2,3)

Sedangkan peanut butter yang mengandung kacang memiliki kandungan vitamin E (3) yang berfungsi sebagai antioksidan untuk membantu melawan radikal bebas penyebab berbagai penyakit. Jangan lupa untuk menambahkan yoghurt (4) ketika membuat menu sarapan ini untuk memperkaya rasa dan tekstur serta menambahkan nutrisi berupa zinc yang baik untuk memperkuat imun tubuh (3).

Selain mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang lewat menu sarapan sehat di atas, jangan lupa untuk rutin minum multivitamin yang tinggi vitamin C serta zinc agar tubuh lebih sehat, kuat dan siap menghadapi tantangan, termasuk cuaca yang sering berubah.


Artikel ini ditinjau oleh:
Tim Konsultan Medis Medical Advisor Bayer Consumer Health Indonesia


Referensi:

  1. Breakfast Benefit: Energy, Weight Control, and More diakses pada 1 Mei 2021 dari https://www.webmd.com/food-recipes/breakfast-lose-weight
  2. 15 Foods That Boost Immune System diakses pada 1 Mei 2021 dari https://www.healthline.com/health/food-nutrition/foods-that-boost-the-immune-system
  3. 8 Vitamins & Minerals You Need dor a Healthy Immune System diakses pada 1 Mei 2021 dari https://health.clevelandclinic.org/eat-these-foods-to-boost-your-immune-system/
  4. Healthy Breakfast diakses pada 1 Mei 2021 dari https://greatist.com/health/healthy-fast-breakfast-recipes
  5. Benefit and Nutritional Profile of Cassava diakses pada 4 Mei 2021 dari https://www.medicalnewstoday.com/articles/323756


Cara Redoxon®
mendukung sistem
imunitas Anda

 

 

Tubuh Anda dilengkapi dengan sistem pertahanan alami yang kuat. Sistem imunitas tubuh memiliki berbagai cara untuk mengatasi ancaman bakteri dan virus. Ada tiga mekanisme pertahanan utama dalam sistem imunitas tubuh; perlindungan fisik (kulit dan mukosa atau selaput lendir), perlindungan seluler (sel darah putih, dan antibodi. Ragam nutrisi, seperti vitamin dan mineral memegang peranan penting dalam menjaga kesehatan dan fungsi jaringan yang kompleks ini.

Di dunia yang serba cepat dan hadirnya makanan cepat saji maupun siap masak, mengonsumsi buah-buahan dan sayuran dalam jumlah memadai untuk memenuhi asupan vitamin dan mineral dalam upaya mendukung fungsi tubuh bisa menjadi tantangan tersendiri. Kurangnya vitamin dan mineral dapat berdampak buruk pada sistem imunitas dan kesehatan tubuh secara keseluruhan. Redoxon® hadir dengan rangkaian produk vitamin C yang dirancang untuk mendukung sistem imunitas Anda.

Selengkapnya

 

Redoxon® untuk sistem imunitas yang lebih sehat

Anda perlu menjaga sistem imunitas. Meski tidak terlihat, sistem imunitas bekerja tanpa henti selama 24 jam, setiap hari. Sama seperti tanaman yang membutuhkan air dan sinar matahari, sistem imunitas membutuhkan asupan gizi secara teratur untuk mendukung sistem pertahan tubuh dan memberikan perlindungan optimal bagi tubuh.

Dibarengi dengan gaya hidup sehat, termasuk aktivitas fisik dan nutrisi yang baik, mengonsumsi suplemen seperti Redoxon® akan menjadi fondasi untuk sistem imunitas yang kuat sepanjang tahun.

 

 

 

 

 

Ahlinya vitamin C dengan pengalaman 80 tahun

Di tahun 1934, kami menjadi pelopor suplemen vitamin C pertama di dunia, dan sejak itu terus membantu menjaga sistem pertahanan alami tubuh tetap prima selama lebih dari 80 tahun. Saat ini rangkaian suplemen inovatif kami senantiasa mendukung daya tahan tubuh Anda setiap hari.

 

Memperkuat daya tahan tubuh

Ingin memperkuat sistem imunitas? Yuk, telusuri dan cek artikel-artikel tentang cara mendukung sistem imunitas tubuh Anda.